'}}
Lirik Lagu “Ciinan Bana” dan Terjemahannya yang Viral di Medsos
February 1, 2025

Lagu Minang berjudul “Ciinan Bana” belakangan viral di media sosial. Lagu yang dinyanyikan oleh penyanyi Fauzana ini menceritakan tentang perasaan kagum wanita kepada seorang pria. Bagaimana lirik lagu “Ciinan Bana”?

Lagu “Ciinan Bana” ini kerap berseliweran dan digunakan banyak netizen sebagai latar suara berbagai konten video di media sosial. Lagu “Ciinan Bana” dirilis pada Agustus 2024, dan kini berhasil menjadi video musik terpopuler no.6 di media sosia Youtube.

Pada akun Youtube Fauzana Official, video musik lagu “Ciinan Bana” telah ditonton sebanyak lebih dari 83 juta kali dan disukai lebih dari 476 ribu pengguna Youtube. Dengan lirik menggunakan bahasa daerah, lagu ini memberikan warna di industri musik saat ini. Dihimpun dari berbagai sumber, berikut lirik lagu “Ciinan Bana” dan terjemahannya yang viral di media sosial.

Lirik Lagu “Ciinan Bana”

malu malu, malu denai tamalu 

mato lincah mambuek salah tingkah

dek uda gagah bana mandayo sungguah mandayo 

lah bakraso denai nan punyo

kanai hati sabana kanai hati

siang malam uda yo nan tabayang

mimpi denai bamimpi uda jadi sandaran hati 

lah bakraso di pelaminan

(Reff)

sabana ciinan ondeh ndeh

sabana katuju

rindu bana taragak bana 

jikok indak batamu pandang

sabalah suko ondeh ndeh

sabanalah nio 

datanglah datang

tamui denai katokan cinto jo raso sayang

(Back to Reff)

Terjemahan Lirik Lagu “Ciinan Bana”

malu-malu, aku merasa malu

mata lincah membuat salah tingkah

karena kamu ganteng sekali, terpukau sungguh terpukau

sudah berasa aku yang punya

terasa di hati, sangat terasa di hati

siang malam kamu yang terbayang

mimpi aku bermimpi kamu jadi sandaran hati

sudah berasa di pelaminan

sangatlah ingin ondeh-ndeh

sangatlah suka

sangat rindu sangat ingin

jika tidak bertemu pandang

sangatlah suka

sangatlah mau

datanglah datang

temui aku, katakan cinta dan rasa sayang

Makna Lagu “Ciinan Bana”

Jika dilihat dari liriknya, lagu ini menceritakan tentang seorang wanita yang merasa kagum kepada seorang pria. Wanita itu merasa malu dan salah tingkah ketika melihat pria yang dikaguminya.

Ia terpukau dengan ketampanan pria yang ia sukai, hingga terasa telah memilikinya. Siang malam ia selalu memikirkan pujaan hatinya bahkan hingga terbawa mimpi. Saat pujaan hatinya tak ada dalam pandangannya, ia sangat merindukannya.

Ia sangat ingin dan sangat suka dengan pria itu, dan berharap pujaan hatinya datang menemuinya untuk mengatakan cinta dan rasa sayang. Dalam lagu ini, wanita itu mengungkapkan berbagai perasaan yang ia rasakan ketika suka dengan seorang pria. 

Lagu “Ciinan Bana” Viral di Media Sosial

Lagu “Ciinan Bana” yang dinyanyikan oleh Fauzana ini viral di media sosial. Banyak pengguna media sosial yang menggunakan lagu ini sebagai latar suara di konten videonya. Tak hanya itu, lagu ini juga punya banyak pendengar di berbagai platform digital.

Pada kanal Youtube Fauzana Official, video musik lagu ini telah ditonton sebanyak lebih dari 83 juta kali dan disukai lebih dari 476 ribu pengguna Youtube. Tak hanya itu, videonya juga berhasil menduduki video musik terpopuler no.6 di platform Youtube.

Banyak netizen yang memberikan respon positif di kolom komentar video musik lagu “Ciinan Bana” ini. Lagu “Ciinan Bana” ditulis oleh Ajhay Pasma dan dinyanyikan oleh Fauzana. Penyanyi kelahiran Sumatera Barat ini mewarnai industri musik dengan mengusung keunikan dan warisan budaya Minang lewat lagu-lagu yang dinyanyikannya.

Dengan aransemen musik dan karakter suaranya yang khas, Fauzana mengambil peran penting untuk melestarikan musik-musik bernuansa daerah di era modern saat ini.  Sejumlah lagu Fauzana viral di media sosial dan memiliki banyak pendengar.

Diantaranya adalah lagunya yang berjudul “Panek Diawak Kayo Diurang”, “Takabek Gadih Dirantau”. Tak hanya itu, “Ciinan Bana” menjadi salah satu lagu Fauzana yang viral di media sosial. Lirik lagunya yang menggunakan bahasa Minang, menjadikan budaya daerah tetap populer di era modern saat ini.

Lagu “Ciinan Bana” yang dirilis pada Agustus 2024 ini menceritakan tentang seorang wanita yang sedang jatuh cinta kepada seorang pria.  Diceritakan bahwa wanita itu kerap salah tingkah ketika melihat pujaan hatinya.

Ia selalu terbayang-bayang pria itu siang maupun malam, bahkan hingga terbawa mimpi. Ia berharap sang pujaan hati akan datang kepadanya dan menyatakan cinta.

Itulah lirik lagu “Ciinan Bana” yang viral di media sosial, beserta arti dan juga maknanya. Setelah mengetahui lirik dan juga arti lagunya, apakah lagu ini juga menggambarkan perasaan hati lo?

Selain “Ciinan Bana”, lagu Fauzana mana lagi yang menjadi favorit lo? Tak hanya lagu “Ciinan Bana”, ada banyak lagu-lagu dengan bahasa daerah yang juga enak didengarkan dan bisa jadi playlist andalan lo!


See other posts

'}}
NASA Is Seeking Volunteers For Mars Simulation.
'}}
Rolling Loud Festival Pertama di Asia Sukses Diselenggarakan di Thailand
'}}
Konsumsi Kopi Yang Berlebihan Dapat Mengurangi Volume Otak, Menurut Penelitian.