Promotor acara musik, Plainsong, jelas-jelas tidak membiarkan penggemar musik tanah air beristirahat dan menghela nafas sejenak. Walau awal tahun ini mereka sibuk menghadirkan Men I Trust dan FKJ dalam konser tunggal, serta tiga hari Joyland Festival Bali dengan Phoenix, Sigrid, dan M.I.A, mereka baru-baru ini mengumumkan tanggal festival selanjutnya di Jakarta pada bulan November. Tidak tanggung-tanggung, Joyland Festival Jakarta 2023 akan dibintangi oleh Alvvays dan Interpol.

Interpol, band rock asal Manhattan, New York, Amerika Serikat, disebut-sebut sebagai salah satu biang kerok post punk revival yang ramai di awal 2000an. Digawangi oleh Paul Banks pada vokal dan gitar serta Daniel Kessler pada gitar, Interpol membawa nuansa garage yang kental dan aksi panggung yang energik.
Alvvays, band indie pop asal Toronto, Ontario, Kanada, dipimpin oleh indie darling Molly Rankin pada vokal dan gitar yang membawa nuansa dreampop yang manis. Mereka merilis album pertama Alvvays pada 2014, dengan lagu-lagunya yang ikonik seperti "Archie, Mary Me" dan "Adult Diversion". Mereka merilis Antisocialites pada 2017 dan mencapai kesuksesan dengan lagu-lagu hits mereka "Dreams Tonite" dan "In Undertow". Selama pandemi mereka sempat hilang dari peredaran tanpa kabar berita sampai-sampai dikira bubar. Namun di akhir 2022 tiba-tiba mereka melempar album terbaru, Blue Rev.
Interpol dan Alvvays serta bintang-bintang tamu lain akan menyambangi Jakarta dalam Joyland Festival Jakarta 2023 pada 24-26 November 2023. Tiket presale bisa dibeli di tautan ini dengan harga Rp688.000 untuk 3 hari.