Diva pop papan atas asal Amerika Serikat, Christina Aguilera, mengenakan dress garapan perancang busana asal Indonesia, Yogie Pratama. Aguilera terlihat mengenakan dress tersebut ketika tampil di Voltaire Belle de Nuit dalam salah satu konser di rangkaian Las Vegas Residency-nya.
Aguilera terlihat mempesona dengan balutan crystal chain dress buatan Yogie. Sang perancang busana juga terlihat amat bangga karena karyanya tampil di salah satu panggung paling bergengsi di Amerika Serikat tersebut.
Lewat akun Instagram-nya, @mryogiepratama, Yogie membagikan kebanggaannya dengan beberapa post yang memperlihatkan penampilan Aguilera dalam konser tersebut.
Dikutip dari akun Instagram resmi Ikatan Perancang Mode Indonesia (IPMI) @ipmi.idn, perwakilan tim stylist Aguilera, Chris Horan dan Sanam Celine, menghubungi Yogie di bulan September. Mereka menyukai christal chainn dress yang diperagakan di runway beberapa waktu lalu dan berniat untuk memesan custom made-nya untuk keperluan pemotretan promo Las Vegas Residency.
Setelah dress tersebut sampai, ternyata Aguilera amat menyukainya dan berniat untuk mengenakannya di konser. Para stylist menghubungi Yogie lagi, meminta izin untuk memotong dress tersebut supaya lebih mengakomodasi dance number yang akan dilakukan Aguilera ketika mengenakannya. Dress yang tadinya maxi dan menjuntai hingga lantai dipotong hingga menjadi mini dress yang lebih nyaman dan energik, dipadukan dengan sepatu boot setinggi paha. Alhasil, Aguilera tampil sempurna dan mempesona dalam gaun tersebut dalam konser pembuka Las Vegas Residency-nya.
Selamat untuk Yogie Pratama atas prestasinya!
All pictures were taken from Yogie Pratama's Instagram account.